Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menpora Berharap Timnas Indonesia Raup Kemenangan Lawan Australia dan Bahrain

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo berharap tim nasional Indonesia menyapu bersih dua laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Skuad Timnas Indonesia saat melawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia / Reuters-Hamad I Mohammed
Skuad Timnas Indonesia saat melawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia / Reuters-Hamad I Mohammed

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo berharap tim nasional Indonesia menyapu bersih dua laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia digelar Maret.

Tim Garuda dijadwalkan akan menjalani partai menentukan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan menghadapi Australia di Sydney pada 20 Maret dan menjamu Bahrain di Jakarta pada 25 Maret.

"Ini kita akan menghadapi pertama Australia dan langsung Bahrain. Ya pastinya saya berharap ini bisa semuanya menang," kata Menpora Dito kepada ANTARA di Jakarta, Selasa.

Pertandingan di FIFA match day pada Maret ini sekaligus akan menjadi pembuktian awal dari pelatih anyar Patrick Kluivert.

Indonesia kini menempati peringkat ketiga Grup C dengan mengoleksi enam poin.

Untuk bisa melaju secara otomatis ke Piala Dunia 2026, setidaknya skuad Garuda harus menempati peringkat kedua grup.

Sementara untuk bisa lolos ke putaran keempat, Jay Idzes dan kawan-kawan harus menempati peringkat ketiga atau keempat.

Persaingan di Grup C saat ini masih sengit dengan Jepang yang berada di puncak klasemen usai mendapatkan total 16 poin.

Sedangkan Australia menempati peringkat kedua dengan memperoleh tujuh poin. Di peringkat keempat hingga keenam secara berurutan ditempati oleh Arab Saudi, Bahrain, dan China yang sama-sama memperoleh enam poin.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper