Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kevin Diks Jadi Incaran Tim Papan Atas Jerman Borussia Monchengladbach

Pemain Timnas Indonesia Kevin Diks dikabarkan masuk dalam radar tim Jerman, Borussia Monchengladbach dalam bursa transfer yang akan datang.
Pemain Timnas Indonesia dan FC Copenhagen, Kevin Diks, dincar klub Jerman Borussia Monchengladbach / REUTERS-Marcelo Del Pozo
Pemain Timnas Indonesia dan FC Copenhagen, Kevin Diks, dincar klub Jerman Borussia Monchengladbach / REUTERS-Marcelo Del Pozo

Bisnis.com, JAKARTA - Pemain Timnas Indonesia Kevin Diks dikabarkan masuk dalam radar tim Jerman, Borussia Monchengladbach dalam bursa transfer yang akan datang.

Dilansir dari Sky Sports Jerman, Borussia Monchengladbach ingin memperkuat lini belakang pada bursa transfer musim dingin ini.

Nama pemain Timnas Indonesia Kevin Diks pun menjadi salah satu yang diincar oleh Monchengladbach.

"Borussia Monchengladbach mencari bek tengah. Bersama Ko Itakura, Nico Elvedi, dan Marvin Friedrich, Die Fohlen memiliki tiga bek tengah berpengalaman. Bek tengah masa depan disebut-sebut menjadi milik Fabio Chiarodia yang baru 19 tahun. Namun, Gladbach masih membutuhkan lebih banyak tenaga," tulis pemberitaan Sky Sports Jerman.

Media tersebut mengabarkan ketertarikan Gladbach kepada Kevin bukan barang baru.

Tim yang berdiri tahun 1900 itu dikabarkan sudah mendekati Kevin sejak musim lalu.

"Kevin Diks adalah nama yang menarik dalam daftar tersebut. Pemain internasional Indonesia itu sudah menjadi topik hangat di musim panas lalu. Namun, transfernya tidak terwujud," tulis media tersebut.

Ketertarikan Gladbach diperkuat dengan kontrak Kevin di FC Copenhagen yang akan berakhir pada Juni mendatang.

Jika tak menyepakati transfer pada bursa transfer Januari 2025, Kevin bisa pergi dengan status bebas transfer pada musim panas tahun depan.

"Pemain berusia 28 tahun itu memiliki tinggi 1,86 meter dan hanya terikat kontrak dengan FC Copenhagen hingga musim panas 2025, setelah itu ia akan tersedia secara gratis. Diks juga sudah menjadi pilihan bagi Gladbach di musim dingin. Karena kontrak bek itu akan segera berakhir, biaya transfernya seharusnya cukup rendah," tulis Sky Sports.

Mendatangkan Kevin Diks bisa menjadi keputusan bijak bagi manajemen Gladbach. Pasalnya, Kevin menunjukkan performa konsisten bersama FC Copenhagen musim ini.

Selain itu, Kevin juga bisa bermain multiposisi. Tak hanya sebagai bek tengah, pemain berdarah Belanda-Indonesia itu juga bisa ditempatkan sebagai bek kanan atau kiri.

Jika kepindahan Kevin Diks ke Gladbach terwujud, dia akan menjadi pemain pertama Indonesia yang tampil di kasta tertinggi Liga Jerman alias Bundesliga.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper