Bisnis.com, JAKARTA - Ipswich Town vs Manchester United akan menjadi salah satu pertandingan menarik yang bisa disaksikan di Liga Inggris akhir pekan ini. Laga ini akan dihelat pada Minggu, 24 November 2024, jam 23.30 WIB.
Pertandingan akan menarik sebaba Ipswich bakal menjadi tim pertama yang menjajal kekuatan MU era baru bersama pelatih anyar Ruben Amorim.
Mantan bos Sporting itu mengambil alih kendali di Old Trafford pada 11 November 2024 lalu.
Ia mengambil alih tim yang telah menang tiga kali dan seri satu kali dalam empat pertandingan terakhir mereka, saat berada di bawah manajer sementara Ruud van Nistelrooy yang menggantikan Erik ten Hag.
Ten Hag dipecat pada akhir Oktober, saat Man United berada di posisi ke-14 dalam klasemen Liga Primer setelah hanya meraih tiga kemenangan dari sembilan pertandingan pembukaan mereka.
Mereka juga tidak pernah menang di Liga Europa dengan tiga kemenangan dari tiga pertandingan pembukaan mereka tetapi mereka memenangkan pertandingan Eropa terakhir mereka dengan skor 2-0 melawan PAOK Salonika.
Baca Juga
Kemenangan melawan Ipswich Town akan menjadi awal yang cukup baik bagi sang pelatih baru.
Prediksi susunan pemain Ipswich Town vs Manchester United
Ipswich Town (3-4-3): Muric; Burgess, O'Shea, Tuanzebe; Davis, Cajuste, Morsy, Johnson; Szmodics, Delap, Hutchinson.
Pelatih: Kieran McKenna.
Manchester United (3-4-2-1): Onana; Shaw, De Ligt, Evans; Garnacho, Ugarte, Mainoo, Mazraoui; Diallo, Fernandes; Rashford.
Pelatih: Ruben Amorim.
Head to Head
- 24/09/15 Manchester United 3-0 Ipswich (EFL Cup)
- 27/04/02 Ipswich 0-1 Manchester United (Premier League)
- 22/09/01 Manchester United 4-0 Ipswich (Premier League)
- 23/12/00 Manchester United 2-0 Ipswich (Premier League)
- 23/08/00 Ipswich 1-1 Manchester United (Premier League).
Data-data
- Ipswich Town berhasil meraih kemenangan impresif 2-1 atas Tottenham Hotspur pada pertandingan liga sebelumnya
- Manchester United mengamankan kemenangan 3-0 atas Leicester City pada pertandingan liga sebelumnya
- Manchester United telah mencetak 12 gol dalam tiga lima pertandingan sebelumnya.
Prediksi skor
Ipswich Town 1-2 Manchester United