Bisnis.com, JAKARTA - Link live streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan berlangsung malam hari ini.
Timnas Indonesia akan menjamu Arab Saudi dalam matchday keenam Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024).
Jelang laga kontra Arab Saudi, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong percaya dengan kemampuan para pemainnya untuk meraih kemenangan pertama di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Shin mengatakan hasil kontra Arab Saudi ditentukan oleh para pemain sendiri yang akan berjuang di atas lapangan.
"Saya percaya pada pemain, besok hasil akan berubah, tergantung para pemain sekeras apa berjuang melawan Arab Saudi besok (hari ini). Saya akan percaya pada pemain dan bersemangat untuk pertandingan besok," ucap Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga, Senin (18/11/2024).
Kekuatan Arab Saudi sedikit pincang dalam lawatan ke Indonesia. Beberapa pemain pilar mengalami cedera dan sanksi kartu merah.
Baca Juga
Meski Arab Saudi tak sekuat Jepang, Shin mengatakan The Green Falcons tetap merupakan salah satu tim kuat di Benua Asia.
Shin meminta masyarakat realistis melihat hasil pertandingan antara Indonesia (peringkat 130) dan Arab Saudi (59) yang terpisah jauh dalam ranking FIFA.
Arab Saudi juga dalam tahap penyesuaian setelah kembali menunjuk pelatih Herve Renard menggantikan Roberto Mancini.
Renard memimpin Arab Saudi di Piala Dunia 2022 Qatar dan membuat kejutan kala mengalahkan Argentina.
"Kita harus lihat diri sendiri dulu secara fakta dan realitanya seperti apa. Arab Saudi pun jadi tim kuat tidak instan, step by step. Jadi saya juga pasti akan berterima kasih jika diberi dukungan oleh fans dan para media dengan mengetahui posisi kita sebenarnya di mana. Namun tetap, saya akan berusaha semaksimal mungkin agar kita bisa menang melawan Arab Saudi besok (hari ini)," kata Shin.
Pertandingan Timnas Indonesia vs Arab Saudi akan digelar pukul 19.00 WIB dan disiarkan langsung oleh RCTI.
Selain melalui siaran televisi, Indonesia vs Arab Saudi juga dapat disaksikan melalui layanan live streaming.