Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Shin Tae-yong Isyaratkan Panggil Kevin Diks ke Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan bakal menambah pemain untuk laga melawan Jepang dan Arab Saudi dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bakal panggil Kevin Diks / PSSI.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bakal panggil Kevin Diks / PSSI.

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan bakal menambah pemain untuk laga melawan Jepang dan Arab Saudi dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Timnas Indonesia akan menjalani 2 laga kandang melawan Jepang dan Arab Saudi dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 15 dan 19 November mendatang.

Saat ini Shin Tae-yong sudah mengumumkan daftar 27 pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia.

Pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan bakal menambah satu pemain lagi.

"Kita akan memanggil 27-28 pemain ya," ucap Shin Tae-yong, Kamis (7/11/2024).

Satu pemain tambahan dalam skuad Timnas Indonesia itu kemungkinan besar adalah Kevin Diks.

Pemain FC Copenhagen itu saat ini masih menjalani proses naturalisasi yang telah disetujui oleh DPR RI pada Rabu (6/11/2024).

Kevin hanya tinggal menjalani sumpah setia Warga Negara Indonesia (WNI) yang rencananya akan dilakukan pada Jumat (8/11/2024) WIB di KBRI Copenhagen.

Setelah agenda tersebut, Kevin akan mengurus perpindahan federasi dari KNVB Belanda ke PSSI.

Jika proses tersebut berjalan lancar, bek 28 tahun itu bisa memperkuat tim Garuda untuk melawan Samurai Biru pada 15 November.

Jika waktunya tidak cukup untuk mendaftarkan Kevin Diks, pemain berposisi bek itu setidaknya bisa didaftarkan menghadapi The Green Falcons pada 19 November mendatang.

Shin juga mengatakan semua persiapan tim berjalan baik. Dia menyebut ada beberapa pemain Timnas Indonesia yang terlambat datang di Jakarta.

Awalnya seluruh pemain Timnas Indonesia dijadwalkan berkumpul di Jakarta pada Minggu (10/11/2024).

Pemain-pemain yang terlambat datang itu adalah pemain yang berkarier di luar negeri.

Pasalnya, liga di luar negeri baru memainkan laga terakhir sebelum jeda internasional pada Minggu (10/11/2024).

"Persiapan baik, memang pemain-pemain banyak yang selesai pertandingannya di tim agak sedikit terlambat dan agak belakangan (datangnya)," kata Shin.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper