Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Leverkusen vs AC Milan: Head to Head, Susunan Pemain

Berikut prediksi skor Bayer Leverkusen vs AC Milan dalam lanjutan Liga Champions 2024-2025.
Prediksi skor Bayer Leverkusen vs AC Milan dalam lanjutan Liga Champions 2024-2025 / Reuters
Prediksi skor Bayer Leverkusen vs AC Milan dalam lanjutan Liga Champions 2024-2025 / Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Big match Bayer Leverkusen vs AC Milan akan tersaji dalam lanjutan Liga Champions 2024-2025. Prediksi skor mengunggulkan Leverkusen menang.

Bayer Leverkusen akan menjamu AC Milan dalam matchday 2 league phase Liga Champions 2024-2025 di BayArena, Rabu (2/10/2024) dini hari.

Hasil berbeda dicatat Bayer Leverkusen dan AC Milan dalam mengawali Liga Champions 2024-2025.

Leverkusen memetik kemenangan telak 4-0 atas wakil Belanda, Feyenoord. Dwigol dari Florian Wirtz dilengkapi oleh Alex Grimaldo dan bunuh diri Timon Wellenreuther.

Usai kemenangan itu Leverkusen juga tak terkalahkan di Liga Jerman dengan menekuk Wolfsburg 4-3 dan menahan imbang Bayern Munchen 1-1.

Leverkusen kini berada di posisi keempat klasemen sementara dengan 10 poin dari 5 laga, berjarak 3 poin dari Munchen yang duduk di peringkat pertama.

Di sisi lain, AC Milan mesti mengakui keunggulan Liverpool dengan skor 1-3 dalam partai pertama Liga Champions musim ini.

Milan yang unggul cepat lewat gol Christian Pulisic pada menit ketiga, mesti gigit jari setelah Ibrahim Konate (23'), Virgil van Dijk (41'), dan Dominik Szoboszlai (67') membalikkan keadaan untuk Liverpool.

Usai kekalahan itu Milan mampu bangkit di Liga Italia dengan memetik kemenangan 2-1 atas Inter Milan dalam Derby della Madoninna.

Kemudian pada akhir pekan lalu Rossoner menjungkalkan Lecce dengan skor dominan, 3-0. Hasil itu membawa Milan naik ke posisi 3 klasemen sementara dengan 11 poin dari 6 pertandingan.

Jika melihat materi pemain, laga Leverkusen vs Milan diprediksi akan berlangsung sengit karena kedua tim cukup berimbang.

Sosok yang membedakan barang kali adalah figur di tepi lapangan. Leverkusen melanjutkan kerja sama dengan Xabi Alonso yang musim lalu membawa gelar juara Liga Jerman untuk pertama kali dalam sejarah klub ini.

Sementara AC Milan, mendepak Stefano Pioli dan menunjuk Paulo Fonseca untuk menjadi arsitek tim Kota Mode itu.

Preview Bayer Leverkusen vs AC Milan

Bayer Leverkusen: Robert Andrich yang tampil apik saat melawan Munchen kemungkinan akan menjadi starter bersama Granit Xhaka di lini tengah.

Florian Wirtz hampir pasti jadi starter berkat catatan apiknya yakni terlibat untuk 24 gol Leverkusen dalam 26 pertandingan di kancah Eropa. Wirtz juga mencetak 4 gol dalam 3 laga terakhir, kecuali saat melawan Munchen.

AC Milan: Tim tamu dipusingkan dengan absennya Marco Sportiello, Ismael Bennacer, Alessandro Florenzi, dan Davide Calabria karena cedera. Ruben Loftus-Cheek pulih dari cedera dan kemungkinan turun sebagai starter.

Trio Loftus-Cheek, Christian Pulisic, dan Rafael Leao diprediksi akan menjadi pilihan gelandang serang untuk mendukung Tammy Abraham di ujung tombak.

Prediksi Susunan Pemain Bayer Leverkusen vs AC Milan

Bayer Leverkusen (3-4-2-1): Lukas Hradecky; Edmond Tapsoba, Jonathan Tah, Piero Hincapie; Jeremie Frimpong, Robert Andrich, Granit Xhaka, Alejandro Grimaldo; Florian Wirtz, Martin Terrier; Victor Boniface.

Pelatih: Xabi Alonso

AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Emerson Royal, Matteo Gabbia, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Youssouf Fofana, Tijjani Reijnders; Christian Pulisic, Ruben Loftus-Cheek, Rafael Leao; Tammy Abraham.

Pelatih: Paulo Fonseca

Head to Head Bayer Leverkusen vs AC Milan

Kedua tim belum pernah bertemu di kompetisi resmi sebelumnya. Laga ini akan menjadi pertemuan pertama antara Leverkusen dan Milan.

Prediksi Skor Bayer Leverkusen vs AC Milan

Materi pemain kedua tim terbilang berimbang, namun Leverkusen punya keuntungan karena bermain kandang. Milan punya kans untuk mencuri 1 poin jika mampu tampil konsisten seperti saat memetik 2 kemenangan di Liga Italia pekan lalu.

Prediksi:

  • Leverkusen 2-1 AC Milan
  • Leverkusen 2-2 AC Milan
  • Leverkusen 1-1 AC Milan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper