Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih tim nasional Argentina, Jorge Sampaoli, membantah kabar bahwa beberapa pemain senior Argentina menolak untuk mengikuti instruksinya di sisa laga grup D Piala Dunia 2018.
Menurut kabar yang beredar, mereka bahkan berniat untuk memilih sendiri siapa saja pemain yang akan berlaga menghadapi Nigeria, dinihari nanti. Menanggapi kabar ini, Sampaoli menegaskan bahwa ia akan tetap memegang kendali penuh saat pertandingan terakhir Argentina di grup D.
"Saya tidak bisa mengklarifikasi situasi yang tidak ada. Ketika kami menyelesaikan pertandingan terakhir saya bertanggung jawab atas kekalahan," katanya.
"Saya adalah pelatih, jadi keesokan harinya saya mulai berpikir tentang bagaimana kami bisa menang besok sebagai tim," lanjut mantan pelatih timnas Chile tersebut.
Sebelumnya, bek Argentina Javier Mascherano juga menampik kabar yang sama. Ia bersikeras bahwa tidak ada perpecahan dalam skuat Argentina dan akan tetap bersatu menjelang laga kontra Nigeria.
"Hubungan kami dengan pelatih benar-benar normal," kata Mascherano pada konferensi pers di Moskow.
"Jelas, ketika kami merasa tidak nyaman atau kami melihat sesuatu, kami mengungkapkannya kepadanya karena jika tidak, kami akan menjadi orang munafik. Jika Anda merasa tidak nyaman dengan sesuatu di lapangan dan tidak mengungkapkannya kepada pelatih, apakah Anda akan bermain permainan yang tidak nyaman? Anda akan merugikan tim," lanjutnya.
Adanya kabar ini berkaitan dengan hasil buruk Argentina yang hanya mengumpulkan satu poin dari dua laga pertama mereka. Setelah diimbangi tim debutan Islandia, mereka harus rela menyerah 3-0 atas Kroasia.
Argentina menjadi salah satu tim yang paling sering mengganti pelatih. Sejak Piala Dunia tahun 2010 hingga saat ini, Argentina tercatat memiliki 8 pelatih berbeda, 3 diantaranya di tahap kualifikasi Piala Dunia 2018.
Meski dibanjiri banyak talenta berbakat, dengan data seperti ini, tidak heran jika Argentina sulit membangun tim yang kuat. Semua perubahan dari sisi taktis, hubungan, dinamika tim dan perubahan pemain, secara tidak sadar menjadi penghancuran untuk mereka sendiri.
Argentina akan melawan Nigeria dalam lanjutan pertandingan guru Piala Dunia 2018 malam ini. Mereka butuh kemenangan untuk lolos, seraya berharap Islandia gagal menang atas Kroasia dalam pertandingan lain di grup sama.
Prediksi Argentina Vs Nigeria: Sampaoli Bantah Tim Tango Pecah
Prediksi Argentina Vs Nigeria: Sampaoli Bantah Tim Tango Pecah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
5 jam yang lalu