Bisnis.com, JAKARTA - Dua pebalap Formula One (Formula-1) , Nico Rosberg dan Sebastian Vettel, berharap banyak kepada timnas Jerman untuk keluar sebagai juara Piala Dunia 2014 Brasil.
"Saya tentu saja mendukung Jerman, saya harap mereka akhirnya menjadi juara. Peluangnya sangat baik. Kader tim ini sangat baik, dengan kemampuan individu yang memadai, itu pandangan saya. Tetapi dalam sebuah turnamen, para pemain harus saling menyesuaikan diri," kata Sebastian Vettel.
Pada Senin dinihari 14 Juli, Der Panzer akan berhadapan dengan timnas Argentina untuk perebutan tropi juara Piala Dunia 2014.
Rekan Vettel, Nico Rosberg lebih optimis Jerman akan keluar jadi juara kali ini.
"Prediksi saya, timnas Jerman keluar sebagai juara, karena memang sudah waktunya. Mereka sudah selayaknya menang, karena dalam beberapa tahun terakhir, mereka selalu tampil baik, tapi belum pernah jadi juara. Kali ini semoga berhasil."
Namun pemain legendaris Jerman Franz Beckenbauer mengharapan Mueller dkk tidak terlalu lupa diri, terus mawas diri.
"Dalam pertandingan-pertandingan menentukan selama Piala Dunia sebelumnya, Jerman selalu kalah. Memang perlu keberuntungan juga. Saya berharap, keberuntungan kali ini berada pada timnas," katanya. (dw.de/yus)