Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Bali United Vs PSIS 1 Mei, Laskar Mahesa Jenar Incar Kemenangan

PSIS Semarang tetap mewaspadai pergerakan skuad Bali United meski banyak pemain tim tuan rumah harus absen.
Ilustrasi/Liga Indonesia
Ilustrasi/Liga Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - PSIS Semarang tetap mewaspadai pergerakan skuad Bali United meski banyak pemain tim tuan rumah harus absen karena cedera dan terkena akumulasi kartu.

PSIS akan tandang ke markas Bali United pada laga pekan ke-30 Liga 1 Indonesia 2024/2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Rabu.

“Bali tim kuat, kami harus melakukan kewaspadaan ekstra, tidak bisa lengah,” kata Pelatih Sementara PSIS Semarang Muhammad Ridwan.

Ia mewanti-wanti skuad Mahesa Jenar untuk tidak menjadikan absennya sejumlah pemain tuan rumah itu sebagai sebuah keuntungan.

Pasalnya, kata dia, tim tuan rumah memiliki kekuatan berimbang baik 11 pemain inti di lapangan maupun pemain yang duduk di bangku cadangan.

“Kapan pun pemain reguler tidak bisa main, pemain pengganti mereka tidak jauh beda,” ucap eks pemain Persib Bandung dan Timnas Indonesia itu.

Untuk itu, ia sudah menyusun strategi dalam setiap sesi latihannya untuk merebut tiga poin kemenangan di kandang Bali United.

Pertandingan kedua tim diperkirakan berlangsung sengit karena sama-sama mengincar perbaikan klasemen pada kompetisi kasta teratas klub sepak bola tanah air itu.

Tim tuan rumah ingin melanjutkan momentum positif setelah pertandingan pekan ke-29 mengalahkan PSM Makassar 1-0 di Pare-pare, Sulawesi Selatan.

Kemenangan itu merupakan kemenangan perdana setelah tujuh pertandingan sebelumnya tim tuan rumah mendapatkan hasil minor.

Sedangkan PSIS Semarang ingin keluar dari zona merah degradasi, posisi ke-17 dari 18 tim yang berlaga di Liga 1.

“Salah satu caranya kami harus menang, sekuat tenaga agar bisa menang. Besok akan menjadi pertandingan seru karena dua tim juga mencari kemenangan,” ucap Ridwan.

Sementara itu, tim tuan rumah memiliki sedikitnya delapan pemain yang mengalami cedera yakni Yabes Roni, Maouri Simon, Nyoman Adi, Made Tito, Gede Sunu, Dillan Rinaldi, Bagas Adi, dan pemain senior Rahmat yang rata-rata cedera bagian lutut.

Mereka diperkirakan masih menjalani pemulihan selama April-Mei saat kompetisi masih berjalan.

Kemudian ada dua pemain mengalami akumulasi kartu yakni Elias Dolah dan Andhika Wijaya.

PSIS Semarang dijadwalkan melakoni laga tandang melawan tuan rumah Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Kamis (1/5) pukul 20.00 WITA atau 19.00 WIB.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper