Bisnis.com, JAKARTA - Timnas Uzbekistan U17 berhasil unggul tipis atas timnas Korea Utara U17 di babak pertama pertandingan semifinal Piala Asia U17 2025.
Bermain di King Fahd Sport City Stadium (Ta'if), Jumat (18/4/2025) dini hari, timnas Uzbekistan sementara unggul 1-0 atas timnas Korut U17 berkat gol Sadriddin Khasanov.
Timnas Uzbekistan U17 nyaris membuka keunggulan lewat sundulan Abubakir Shukurullaev pada menit 10 bisa digagalkan kiper Korut U17, Jong Hyon-Ju, menggunakan tangan kanannya.
Timnas Korut U17 membalas dua menit kemudian setelah An Jin-Sok berhasil melewati lima orang pemain untuk masuk ke kotak penalti, sayang penyelesaian akhirnya kurang sempurna sehingga bisa diselamatkan kiper Uzbekistan.
Timnas Uzbekistan U17 mendapat hadiah penalti pada menit 25 setelah Ri Kang-Song dianggap melakukan pelanggaran ke pemain Uzbekistan nomor tujuh, Sadriddin Khasanov.
Goll. Timnas Uzbekistan yang dijuluki Serigala Putih berhasil unggul setelah pemain timnas Korut U17, Choe Chung-Hyok melakukan gol bunuh diri setelah terjadi kemelut usai tendangan penalti dpat diselamatkan.
Baca Juga
Setelah dianalisa, wasit menganulir gol tersebut karena pemain timnas Uzbekistan sudah bergerak masuk ke dalam kotak sebelum tendangan penalti dilakukan.
Golll. Timnas Uzbekistan kembali bisa mencetak gol pada menit 31 setelah Khasanov merobek gawang timnas Korut usai melewati satu pemain belakang lawan.
Timnas Uzbekistan kembali membuat gawang Korut terancam setelah crossing yang membentur tiang.
Pada menit 40 timnas Korut U17 harus bermain dengan 10 setelah Kang Myong-Bom terkena kartu merah setelah mendapat kuning kedua oleh wasit.
Hingga babak pertama usai, timnas Uzbekistan unggul 1-0 atas timnas Korut U17.