Bisnis.com, JAKARTA - Hasil final Orleans Masters 2025, Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja harus puas menjadi runner up setelah ditekuk ganda campuran Denmark, Denmark Jesper Toft/Amelie Magelund.
Bermain di Palais des Sports, Orleans, Prancis, Minggu (9/3), Rehan/Gloria kalah dua set langsung dari Toft/Magelund final Orleans Masters 2025 dengan skor 17-21 dan 13-21.
Awal pertandingan, kedua pasangan bermain sengit dan berbagi poin yang sama. Pasangan Denmark memimpin 5-4 setelah servis Gloria dinyatakan foul.
Rehan/Gloria kembali mendapat poin setelah challenge yang diminta Gloria membuahkan hasil positif dan mengubah skor menjadi 6-8.
Rehan/Gloria kembali bisa menyamakan kedudukan 8-8 setelah smes keras Gloria tidak bisa dikembalikan Amelie.
Rehan/Gloria akhirnya bisa memimpin dua poin 11-9 setelah servis yang dilakukan Rehan tidak bisa dikembalikan dengan sempurna oleh Toft.
Baca Juga
Toft/Amelie berbalik unggul 13-12 setelah backhand Rehan menyangkut di net. Setelah poin ini, laju Toft/Amelie terus tidak tertahan dan unggul 17-12.
Rehan/Gloria bisa memperkecil ketertinggalan 16-17 usai smes setengah Rehan tidak bisa dikembalikan Amelie.
Toft/Amelie akhirnya bisa menutup set pertama dengan skor 21-17 setelah servis Gloria tidak menyampai ke kotak.
Masuk set kedua, pertandingan tetap berjalan ketat. Rehan/Gloria bisa menyamakan kedudukan 3-3 setelah bola pengembalian Amelie menyangkut di net.
Toft/Amelie memimpin tiga angka 8-5 setelah berhasil menebak permainan Rehan/Gloria. Toft/Amelie unggul cukup jauh 11-6 setelah bola angkat Gloria menyamping dari lapangan.
Semakin nyaman bermain, Amelie/Toft unggul jauh 15-6 setelah smes Toft tidak bisa dikembalikan Gloria.
Rehan/Gloria bisa mengambil empat poin untuk memperkecil ketertinggalan menjadi 10-15.
Amelie/Gloria akhirnya bisa merebut gelar juara Orleans Masters 2025 setelah menang di set kedua dengan skor 21-13.