Bisnis.com, JAKARTA - PSBS Biak akan melawan Persita dalam pekan ke-14 BRI Liga 1 2204/25 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (12/12) sore.
Pelatih PSBS Biak, Emral Abus optimistis meskipun waktu persiapan yang terbatas. Tetapi dia merasa bahwa persiapan tim sudah maksimal dan semua pemain dalam kondisi prima.
"Persiapan sangat baik dan seluruh pemain dalam kondisi prima meski waktunya mepet. Bagi kami, itu masih wajar," kata pelatih berkacamata itu.
Dia memprediksikan laga akan berlangsung ketat. Karena kedua tim saat ini memiliki poin yang sama.
Saat ini, PSBS berada di posisi ke-9 klasemen sementara BRI Liga 1 2024/25 dengan perolehan 21 poin, sedangkan Persita di atasnya yaitu posisi ke-8.
Sehingga laga ini menjadi sangat penting bagi keduanya tetapi PSBS akan berjuang keras untuk meraih kemenangan.
Baca Juga
"Kami akan berjuang dan menampilkan permainan terbaik untuk mengalahkan Persita," imbuhnya.
Sementara itu penjaga gawang PSBS, John Pigai, menegaskan bahwa seluruh pemain sangat bersemangat untuk meraih tiga poin melawan Persita.
Apalagi kemenangan di laga sebelumnya menjadi motivasi klub untuk memberikan kado istimewa di hari jadi klub.
"Kami ingin memberikan kado istimewa di hari ulang tahun PSBS dan Natal untuk seluruh masyarakat Papua dan pendukung PSBS," ujar mantan penjaga gawang Persipura Jayapura itu.
Prediksi susunan pemain PSBS Biak vs Persita
PSBS Biak (4-4-2):
Jhon Pigai; Febriato Uopmabin, Fabiano Beltrame, Julian Velazquez, Damianus Putra; Muhammad Tahir, Jonata Felipe, Takuya Matsunaga, Williams Lugo; Alexsandro Santos, Pablo Arganaraz.
Pelatih: Emral Abus
Persita Tangerang (4-3-3):
Igor Rodrigues; Muhammad Toha, Charisma Fathoni, Javlon Guseynov, Mario Jardel; Bae Sin-yeong, Gian Zola, Rifky Dwi Septiawan; Irsyad Maulana, Ahmad Nur Hardianto, Aji Kusuma.
Pelatih: Fabio Lefundes
Head to head PSBS Biak vs Persita
Ini pertandingan pertama PSBS Biak vs Persita.
Klasemen Liga 1:
# |
Team |
MP |
P |
1 |
Persebaya Surabaya |
14 |
33 |
2 |
Persib Bandung |
12 |
26 |
3 |
Persija |
14 |
25 |
4 |
Borneo |
14 |
23 |
5 |
PSM Makassar |
13 |
22 |
6 |
Arema |
13 |
21 |
7 |
Bali United |
13 |
21 |
8 |
PSBS Biak Numfor |
13 |
21 |
9 |
Persita |
13 |
21 |
10 |
Persik Kediri |
14 |
18 |
11 |
Malut United |
13 |
18 |
12 |
Dewa United |
13 |
18 |
13 |
PSIS Semarang |
14 |
17 |
14 |
Barito Putera |
13 |
10 |
15 |
Semen Padang |
14 |
9 |
16 |
PSS Sleman |
13 |
8 |
17 |
Persis Solo |
13 |
8 |
18 |
Madura United |
14 |
6 |
Prediksi skor PSBS Biak vs Persita 12 Desember:
skor PSBS Biak vs Persita 2-1
skor PSBS Biak vs Persita 1-1
skor PSBS Biak vs Persita 0-1