Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Real Madrid vs Getafe: Head to Head, Susunan Pemain

Berikut prediksi skor Real Madrid vs Getafe dalam lanjutan Liga Spanyol 2024-2025.
Prediksi skor Real Madrid vs Getafe di Liga Spanyol 2024-2025 / Reuters-Isabel Infantes
Prediksi skor Real Madrid vs Getafe di Liga Spanyol 2024-2025 / Reuters-Isabel Infantes

Bisnis.com, JAKARTA - Duel Real Madrid vs Getafe digelar dalam lanjutan Liga Spanyol 2024-2025. Prediksi skor mengunggulkan Real Madrid menang.

Real Madrid akan menghadapi Getafe dalam pekan ke-15 Liga Spanyol 2024-2025 di Santiago Bernabeu, Minggu (1/12/2024) malam.

Real Madrid perlu mengembalikan kepercayaan diri usai tumbang 0-2 dari Liverpool di Liga Champions pada tengah pekan lalu.

Meski begitu di Liga Spanyol performa Real Madrid terbilang apik dengan mencatat 4 kemenangan dalam 5 laga terakhir.

Real Madrid berada di posisi ketiga klasemen sementara Liga Spanyol dengan 30 poin dalam 13 pertandingan.

Los Blancos menyimpan 2 pertandingan lebih banyak daripada rivalnya, Barcelona (34 poin) dan Atletico Madrid (32 poin).

Kemenangan atas Getafe bisa membawa El Real naik ke posisi 2, sekaligus berpeluang menyalip Barcelona jika jumlah pertandingan sama.

Kabar gembira juga diterima Real Madrid setelah penyerang asal Brasil Rodrygo Gaos pulih dan bisa bermain. Hal ini bisa menjadi pelipur kehilangan Vinicius Jr yang cedera sebelum melawan Liverpool.

Kedatangan Kylian Mbappe ke Real Madrid belum membawa dampak signifikan. Apalagi saat melawan The Reds pemain asal Prancis itu gagal mengeksekusi penalti.

Di sisi lain Getafe berkutat di papan bawah, tepatnya posisi ke-17. Mereka membukukan 1 kemenangan, 2 kali imbang, dan 2 kali kalah dalam 5 laga terakhir.

Walaupun di papan bawah, Getafe tetap harus diwaspadai karena pada laga terkini di Liga Spanyol mereka menang 2-0 atas Real Valladolid.

Pun demikian di Copa del Rey, Getafe membekuk tim kasta rendah, Manises, dengan skor 3-0.

Preview Real Madrid vs Getafe

Real Madrid: David Alaba, Dani Carvajal, Eder Militao, Eduardo Camavinga, dan Vinicius Junior masih menepi karena cedera.

Aurelien Tchouameni dan Rodrygo sudah pulih dan kemungkinan siap kembali bermain melawan Getafe.

Getafe: Djene Dakonam dan Bertug Yildirim dipastikan absen karena sanksi akumulasi kartu. Carles Alena dan Borja Mayoral menepi karena cedera.

Dengan skuad yang minim, Getafe akan mengandalkan Alex Sola, Alvaro Rodriguez, dan Carles Perez sebagai penyerang.

Prediksi Susunan Pemain Real Madrid vs Getafe

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Fran Garcia, Raul Asencio, Antonio Rudiger, Lucas Vazquez; Jude Bellingham, Federico Valverde, Arda Guler; Brahim Diaz, Kylian Mbappe, Rodrygo.

Pelatih: Carlo Ancelotti

Getafe (4-3-3): David Soria; Diego Rico, Omar Alderete, Juan Berrocal, Nyom; Luis Milla, Christantus Uche, Mauro Arambarri; Alex Sola, Alvaro Rodriguez, Carles Perez.

Pelatih: Pepe Bordalas

Head to Head Real Madrid vs Getafe

  • 2/2/2024: Getafe 0-2 Real Madrid
  • 2/9/2023: Real Madrid 2-1 Getafe
  • 14/5/2023: Real Madrid 1-0 Getafe
  • 9/10/2022: Getafe 0-1 Real Madrid
  • 10/4/2022: Real Madrid 2-0 Getafe

Prediksi Skor Real Madrid vs Getafe

Real Madrid sangat diunggulkan untuk memetik kemenangan. Selain karena faktor tuan rumah, Real Madrid juga punya kualitas pemain yang lebih mumpuni.

Prediksi:

  • Real Madrid 2-0 Getafe
  • Real Madrid 3-1 Getafe
  • Real Madrid 3-0 Getafe

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper