Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lolos Piala Asia U-17, Erick Thohir Langsung Incar Tiket Piala Dunia U-17

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengucapkan selamat kepada Timnas U-17 Indonesia yang memastikan diri lolos ke Piala Asia U-17 2025 dan mengincar Piala Dunia U-17.
Erick Thohir targetkan Timnas U-17 Indonesia lolos ke Piala Dunia U-17 melalui jalur Piala Asia U-17 2025 / PSSI.
Erick Thohir targetkan Timnas U-17 Indonesia lolos ke Piala Dunia U-17 melalui jalur Piala Asia U-17 2025 / PSSI.

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengucapkan selamat kepada Timnas U-17 Indonesia yang memastikan diri lolos ke Piala Asia U-17 2025.

Timnas U-17 Indonesia melenggang ke putaran final Piala Asia U-17 2025 setelah menjadi runner-up babak kualifikasi.

Kepastian itu didapatkan Timnas U-17 Indonesia setelah bermain imbang 0-0 kontra Australia dalam matchday terakhir Grup G, Minggu (27/10/2024).

Timnas U-17 Indonesia mengoleksi 7 poin dan hanya kalah selisih gol dari Australia yang menjadi juara grup.

Garuda Nusantara mengoleksi 4 poin di tabel runner-up terbaik dan memastikan tiket lolos ke Piala Asia U-17 2025.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memasang target yang lebih tinggi dari sekadar Piala Asia U-17.

Erick meminta Garuda Muda berjuang keras untuk menembus panggung tertinggi alias Piala Dunia U-17.

"Timnas U-17 Indonesia berhasil lolos ke Piala Asia U-17 2025 sekaligus menjaga harapan untuk bisa tampil di Piala Dunia U-17. Timnas U-17 akan bersaing untuk menjadi 8 tim terbaik di Piala Asia U-17 untuk bisa tampil di Piala Dunia U-17 bersama Qatar yang akan menjadi tuan rumah," tulis Erick Thohir dalam unggahan di Instagram, Senin (28/10/2024).

Piala Asia U-17 2025 akan digelar di Arab Saudi pada 3-20 April mendatang. Selanjutnya akan digelar drawing untuk menentukan pembagian grup Piala Asia U-17.

Sebanyak 8 tim terbaik alias perempat finalis Piala Asia U-17 2025 berhak atas tiket ke Piala Dunia U-17.

Target tersebut terbilang cukup realistis, mengingat dari total 16 peserta Piala Asia U-17, Indonesia hanya perlu mengungguli separuhnya untuk ke Piala Dunia U-17.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper