Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekap Hasil Liga Champions: Madrid dan Munchen Tumbang, Atletico Kena Bantai

Berikut rekap hasil Liga Champions 2024-2025 yang diwarnai kekalahan tim-tim elite Eropa.
Hasil Liga Champions 2024-2025, Real Madrid kalah dari Lille / Reuters
Hasil Liga Champions 2024-2025, Real Madrid kalah dari Lille / Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Hasil Liga Champions 2024-2025 diwarnai hasil yang mengejutkan dari tim-tim besar seperti Atletico Madrid, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Matchday kedua Liga Champions 2024-2024 ditutup dengan pertandingan yang digelar pada Kamis (3/10/2024) dini hari.

Total ada 9 pertandingan Liga Champions yang digelar dalam hari kedua ini. Hasil mengejutkan diraih oleh tim-tim elite Eropa.

Wakil Spanyol Atletico Madrid bertekuk lutut saat bertandang ke Portugal menghadapi Benfica.

Anak asuh Diego Simeone itu kalah dengan skor telak 0-4 lewat gol Muhammed Kerem Akturkoglu (13'), Angel Di Maria (52'-pen), Alexander Bah (75'), dan Orkun Kokcu (84').

Hasil itu membuat Atletico Madrid melorot ke posisi 23 dalam klasemen Liga Champions 2024-2025.

Nasib serupa dialami rival sekota Atletico, Real Madrid. Juara bertahan Liga Champions itu dipecundangi wakil Prancis Lille dengan skor 0-1.

Eksekusi penalti Jonathan David pada injury time babak pertama memastikan kekalahan buat El Real.

Sedikit lebih baik dari Atletico, Real Madrid menghuni posisi ke-17 klasemen sementara dengan poin sama-sama 3.

Kekalahan mengejutkan juga dialami raksasa Jerman, Bayern Munchen, saat bertandang ke markas Aston Villa.

Berstatus kuda hitam, Aston Villa mampu menundukkan Die Rotten dengan skor tipis 1-0 berkat gol Jhon Duran pada menit ke-79.

Ada juga tim-tim elite yang mengalami kemenangan pada matchday kedua ini, seperti Liverpool yang menang 2-0 atas Bologna.

The Reds memastikan kemenangan atas I Rossoblu berkat gol Alexis Mac Allister (11') dan Mohamed Salah (75').

Dua wakil Italia lainnya, Atalanta dan Juventus, punya nasib yang lebih baik ketimbang Bologna.

Atalanta berpesta 3 gol tanpa balas di markas Shakhtar Donetsk. Gol kemenangan La Dea dicetak oleh Berat Djimsiti (21'), Ademola Lookman (44'), dan Raoul Bellanova (48').

Sementara itu Juventus yang bermain dengan 10 pemain sejak kiper Michele Di Gregorio dikartu merah pada menit ke-59, mampu menang 3-2 di markas RB Leipzig.

Dusan Vlahovic mencetak 2 gol pada menit ke-50 dan 68, sebelum Francisco Conceciao memastikan keunggulan Bianconeri.

Dari kubu Leipzig, 2 gol mereka disumbangkan oleh Benjamin Sesko pada menit ke-30 dan 65 melalui titik penalti.

Berikut rekap hasil Liga Champions 2024-2025:

Halaman
  1. 1
  2. 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper