Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

2 Janji Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia tentang Ranking FIFA dan Piala Dunia

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong membagikan komentarnya tentang perpanjangan kontrak yang diberikan oleh PSSI.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membagikan 2 janji untuk Timnas Indonesia hingga kontraknya berakhir 2027 / PSSI
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membagikan 2 janji untuk Timnas Indonesia hingga kontraknya berakhir 2027 / PSSI

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong membagikan komentarnya tentang perpanjangan kontrak yang diberikan oleh PSSI.

Shin Tae-yong telah memperpanjang kontrak untuk menjadi pelatih Timnas Indonesia hingga Juni 2027.

Kontrak tersebut akan membuat Shin bertahan lebih lama sejak melatih skuad Garuda pada 2019.

Shin pun memiliki target yang ingin dia capai untuk 3 tahun ke depan atau hingga kontraknya berakhir di Timnas Indonesia.

Yang pertama, Shin ingin membawa Timnas Indonesia berbicara banyak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Tak muluk-muluk, Shin menargetkan Timnas Indonesia finis di posisi 3 atau 4 putaran ketiga dan melaju ke putaran keempat.

Hal itu disampaikan Shin sehubungan lawan yang akan dihadapi Timnas Indonesia di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia cukup berat.

Tim Merah Putih mesti bersaing dengan Australia, China, Bahrain, Jepang, dan Arab Saudi di grup tersebut.

"Sampai Juni 2027 target pribadi saya adalah di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 kita bisa lolos ke babak pre-eliminasi (peringkat 3-4)," ucap Shin Tae-yong.

Peringkat 1 dan 2 fase grup akan mendapat tiket lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026.

Adapun tim peringkat 3 dan 4 akan bertarung lagi di putaran keempat. Tim peringkat 5 dan 6 dipastikan angkat koper.

"Namun bukan berarti saya menyerah untuk bisa lolos langsung (peringkat 1-2). Ini mimpi saya untuk mewujudkannya," tutur Shin.

Terlepas dari Piala Dunia, Shin punya satu target lagi bersama Timnas Indonesia.

Target ini terbilang lebih realistis untuk dicapai oleh Shin sebelum kontraknya usai pada 2027.

"Tapi sebenarnya, target utamanya adalah peringkat FIFA kita ada di Top 100, bisa masuk dalam peringkat 100 dunia. Mari kita coba wujudkan itu. Boleh dibilang ini adalah janji saya," ucapnya.

Shin juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang terus memberikan dukungan demi kemajuan Timnas Indonesia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper