Bisnis.com, SOLO - Jadwal Asian Games 2023 babak 16 besar cabang olahraga sepak bola akan mempertemukan timnas U-24 Indonesia vs Uzbekistan.
Timnas U-24 Indonesia akan menantang Uzbekistan pada babak 16 besar Asian Games 2023 di Shangcheng Sports Centre Stadium, Kamis (28/9/2023).
Timnas U-24 Indonesia lolos ke babak 16 besar lewat jalur peringkat tiga terbaik dari Grup F. Sebaliknya, Uzbekistan melaju mulus sebagai juara Grup C.
Di fase gugur, kemenangan menjadi target utama untuk melaju ke babak selanjutnya alias perempat final.
Jelang laga kontra Uzbekistan, timnas U-24 Indonesia menambah dua amunisi baru ke dalam skuad, yakni Ramadhan Sananta dan Beckham Putra Nugraha.
Sananta dan Beckham diterbangkan ke China menyusul rekan-rekannya pada Senin (25/9/2023). Pelatih timnas U-24 Indonesia Indra Sjafri menyebut timnya perlu menambah kekuatan dengan mendatangkan pemain baru.
Baca Juga
Sejatinya Sananta dan Beckham telah didaftarkan untuk mengikuti Asian Games 2023 sejak fase grup. Namun, tim mereka masing-masing tak melepas ke timnas U-24 Indonesia.
Sananta ditahan Persis karena stok penyerang di klub tersebut habis. Laskar Sambernyawa kehilangan Irfan Jauhari karena cedera, Arkhan Kaka Putra mengikut pemusatan latihan timnas U-17 Indonesia, dan Fernando Rodriguez kembali ke Spanyol karena urusan keluarga.
Adapun Beckham sempat tak dilepas oleh Persib Bandung karena cedera yang mendera sang gelandang.
Kondisi Beckham sudah mulai pulih, namun harus menjalani pemeriksaan dari tim dokter sebelum dinyatakan siap bermain.
Namun Garuda Muda tak bisa diperkuat gelandang bertahan, Rachmat Irianto, yang menjalani sanksi akumulasi kartu kuning.
Posisi Irianto kemungkinan akan diisi oleh Alfeandra Dewangga yang digeser ke depan dari posisi bek tengah.
Di lini tengah, jika Beckham tak bisa bermain timnas U-24 Indonesia masih punya sosok Muhammad Taufany, Syahrian Abimanyu, dan Ananda Raehan yang siap diturunkan.
Sananta diprediksi langsung turun sebagai starter di lini depan, didampingi Egy Maulana Vikri dan Ramai Rumakiek di sektor sayap.
Berikut jadwal timnas U-24 Indonesia vs Uzbekistan: