Bisnis.com, JAKARTA - Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia tak kalah ramai diperbincangkan, empat tim sudah memastikan diri lolos ke putaran final.
Empat tim dari Benua Asia telah memastikan tampil di Piala Dunia 2022, yakni Iran, Korea Selatan, Jepang, dan Arab Saudi.
Adapun satu tiket lagi, peringkat kelima Kualifikasi Piala Asia 2022 zona Asia, bakal berjumpa dengan peringkat kelima zona Conmebol di babak play-off antarbenua.
Spot play-off di zona Asia akan menjadi rebutan antara Australia dan Uni Emirat Arab (UEA). Australia adalah peringkat ketiga dari Grup B di kualifikasi ketiga dan telah memastikan tempat pekan lalu (24/3/2022).
Sementara itu, UEA yang finis ketiga dari Grup A baru memastikannya tadi malam. Itu terjadi setelah UEA memenangi persaingan dengan dua negara Timur Tengah lainnya, Irak dan Lebanon.
Kejutan juga terjadi di laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia kemarin, Selasa (29/3/2022). Tim Asia Tenggara, Vietnam, mampu menahan imbang Jepang. Meski imbang, Jepang tetap dipastikan lolos sebagai runner-up Grup B.
Baca Juga
Pada laga yang digelar hari ini, Rabu (30/3/2022), Australia tumbang 0-1 dari Arab Saudi.
Berikut hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia:
Selasa (29/3/2022)
Jepang 1-1 Vietnam
Iran 2-0 Lebanon
UEA 1-0 Korea Selatan
Suriah 1-1 Irak
Oman 2-0 China
Rabu (30/3/2022)
Arab Saudi 1-0 Australia