Gelandang berusia 29 tahun ini meraih dua gelar juara bergengsi tahun ini. Ia menjuarai Liga Champions bersama Chelsea dan memenangkan Euro 2020 bersama timnas Italia.
Mantan pemain Napoli ini tentunya mempunyai alasan untuk layak bersaing mendapatkan Ballon d'Or.
Namun Jorginho merendah karena menurut dirinya, masih ada pemain yang mempunyai skill luar biasa seperti Neymar, Messi, dan Cristiano Ronaldo.
Tapi Jorginho menegaskan, secara raihan trofi dirinya paling lengkap diantara ketiganya di musim ini.