Bisnis.com, JAKARTA – Serie A Italia segera menggulirkan rangkaian pertandingan pekan ke-29 yang dimulai pada Sabtu (30/3/2019) dini hari hingga Senin (1/4/2019) dini hari WIB.
Posisi klasemen sementara masih terus dipimpin juara bertahan Juventus dengan koleksi 75 angka, sangat jauh meninggalkan peringkat kedua Napoli dengan nilai 65.
Dengan kesenjangan raihan poin demikian lebar, hampir dapat dikatakan bahwa Juventus tampil kembali sebagai juara tinggal menunggu waktu.
Perhatian pun berpindah arah kepada sengitnya perebutan tiket ke kompetisi Eropa, Liga Champions dan Liga Europa, musim depan.
Serie A mendapatkan jatah empat tim teratas di klasemen akhir masuk Liga Champions, peringkat kelima ke fase grup Liga Europa, sedangkan tim yang finis di peringkat keenam masuk jalur kualifikasi Liga Europa.
Di klasemen sementara, peringkat ketiga diisi Inter Milan dengan koleksi 53 angka, diikuti rival sekota 51, lantas dua tim ibu kota AS Roma dan Lazio berturut-turut dengan 47 dan 45, sedangkan peringkat ketujuh ditempati Atalanta Bergamo juga dengan nilai 45, tapi kalah head to head dari Lazio.
Terdapat dua laga yang layak diprediksi sengit yang melibatkan empat tim yang terlibat di perebutan tiket kompetisi Eropa yakni AS Roma menjamu Napoli serta Inter Milan kedatangan Lazio.
Sementara itu, Juventus kemungkinan sangat besar kembali ke jalur 3 angka setelah di luar dugaan dikalahkan Genoa 0 - 2 di laga terakhir sebelum jeda internasional 2 pekan lalu. Kali ini Juventus hanya akan kedatangan Empoli, peringkat ke-17.
Satu-satunya yang patut diwaspadai anak asuh Massimiliano Allegri ialah spirit Empoli yang boleh jadi bakal tersengat menghindari degradasi. Dengan nilai 25, Emp;oli hanya berjarak 1 angka dari zona degradasi.
Berikut jadwal lengkap pekan ke-29 (dalam WIB):
Sabtu, 30 Maret:
02:30 Chievo Verona vs Cagliari
21:00 Udinese vs Genoa
Minggu, 31 Maret:
00:00 Juventus vs Empoli
02:30 Sampdoria vs AC Milan
17:30 Parma vs Atalanta
20:00 AS Roma vs Napoli
20:00 Frosinone vs SPAL
20:00 Fiorentina vs Torino
23:00 Bologna vs Sassuolo
Senin, 1 April:
01:30 Inter Milan vs Lazio.