Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

FINAL PIALA DUNIA 2018: Mbappe dan Griezmann Cetak Gol, Dibalas Luka Modric. Begitu Perkiraan Menhub Budi Karya Sumadi

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjagokan Prancis menjadi juara dalam final Piala Dunia 2018. Dia bahkan memprediksi Tim yang dipimpin Didier Deschamps bakal menekuk Kroasia dengan skor 2-1.
Dua pencetak gol terbanyak di tim Prancis --tiga gol-- Kylian Mbappe dan Antonie Griezmann/Reuters
Dua pencetak gol terbanyak di tim Prancis --tiga gol-- Kylian Mbappe dan Antonie Griezmann/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA--Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjagokan Prancis menjadi juara dalam final Piala Dunia 2018. Dia bahkan memprediksi Tim yang dipimpin Didier Deschamps bakal menekuk Kroasia dengan skor 2-1.

"Saya megang Prancis, skornya 2-1," ujarnya sambil tertawa setelah meninjau stasiun LRT Kelapa Gading Minggu, (15/7/2018).

Bukan itu saja, Budi memprediksi Kylian Mbappe dan Antoine Griezmann bakal menjebol gawang lawan.

Sementara itu, Pemain Kroasia Luka Modric yang akan menyumbang gol.

"Modric 1-lah, Mbappe 1, Griezmann 1. Jadi 2-1 tuh," imbuhnya.

Meski demikian, BKS menuturkan dia tidak menyelenggarakan nobar atau nonton bareng di kantor Kementerian Perhubungan.

"Enggak, enggak ada nobar," ucapnya.

Piala Dunia 2018, yang digelar sejak 14 Juni dan diikuti 32 kesebelasan, akan segera berakhir. Juara dunia 1998 Prancis ditantang calon juara baru Kroasia di final yang akan digelar di Stadion Luzhniki di Moskwa, Minggu (15/7/2018).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper