Bisnis.com, JAKARTA - Bos Atletico Madrid Diego Simeone mengungkapkan harapannya untuk suatu saat nanti kembali ke klub raksasa Serie A Italia Inter Milan sebagai pelatih.
Mantan gelandang Timnas Argentina itu dikaitkan dengan sejumlah klub besar Eropa setelah memberi hasil mengesankan ketika menukangi Atletico Madrid saat ini.
Meskipun Simeone mengeluarkan pernyataan kerinduan akan kembali ke San Siro di Milan, Presiden klub Atletico Madrid Enrique Cerezo menegaskan bahwa sang pelatih yang ekspresif di sisi lapangan itu tetap akan di klub Madrid tersebut untuk waktu yang lama.
Simeone tidak menyebutkan bahwa dia segera bakal meninggalkan pentas La Liga, tetapi mengenai jangka panjangnya dia mengatakan berprospek kembali ke San Siro di mana ketika dia bermain untuk Inter Milan, berhasil memenangi gelar juara UEFA Cup edisi 1998.
“Saya senang di sini (Atletico), namun akan ada peluang untuk kembali ke (Inter) Milan. Ini bukanlah sebatas impian,” ungkap Simeone kepada Sports Mediaset.
Simeone sempat dikaitkan dengan Chelsea pada awal musim ini. Selain itu, sebelumnya dia sempat pula disebutkan bakal menukangi Lazio, tempatnya juga pernah menghabiskan waktu sebagai pemain.
Bagaimana pun, pelatih berusia 45 tahun itu masih terikat kontrak dengan Atletico—tempatnya juga pernah bermain—yang diperbarui tahun lalu dan baru akan selesai pada 2020.
Selain Atletico, Inter, dan Lazio, Simeone pernah bermain untuk Velez Sarsfield, Pisa, Sevilla, dan Racing Club. Adapu sebagai pelatih, dia pernah menangani Racing Club, Estudiantes, River Plate, San Lorenzo, dan Catania.