Bisnis.com. JAKARTA - Persib Bandung kembali lagi kehilangan pemainnya. Setelah Vladimir Vujovic yang menyatakan hengkang kini giliran Muhammad Ridwan yang bakal absen dari skuad Persib dalam turnamen Piala Jendral Sudirman 2015 nanti.
"Ia Ridwan istirahat betul, dia tidak ikut dalam turnamen ini, jadi yang dipastikan tidak ikut Vlado (Vujovic) sama Ridwan, diluar itu menyatakan siap, Konate juga aman," ujar Pelatih Kepala Persib, Djadjang Nurdjaman, di mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Babdung, Selasa, 10 November 2015.
Penyebab absennya Ridwan, kata dia, lantaran pemain bernomor punggung 23 itu masih berkutat dengan cedera. Sehingga tidak memungkinkan bagi Ridwan untuk mengikuti turnamen dengan kondisi cedera. "Ya statusnya kini sedang pemulihan," katanya.
Sementara itu, salah satu rekan Ridwan di Persib yang juga merupakan tandem bagi Ridwan di lapangan hijau, Supardi Natsir mengaku sedih dengan keputusan Ridwan untuk hengkang dari skuad berjuluk Maung Bandung itu.
"Kita sangat sedih tanpa dia, tapi kita nggak bisa maksain beliau karena beliau itu punya prinsip yang kalau kata dia itu udah ya udah, nggak ada celah untuk kita kalau dia bilang nggak bisa," ujar Supardi.
Supardi mengatakan alasan Ridwan memilih untuk absen lantaran dia merasa belum siap untuk kembali bermain setelah cedera lama yang dia derita. Ridwan memang tengah dibekap cedera cukup parah, dia bermasalah dengan telapak kakinya.
Ridwan pun harus absen ketika Persib melakoni laga final Piala Presiden silam."Dia bukan nggak bisa karena kenapa-kenapa, tapi dia mungkin belum siap untuk turun dan dia pengen kalau turun 100 persen," ujar Supardi.
Makanya, Supardi berharap agar cedera yang dialami rekannya itu bisa secepatnya pulih dan kembali bisa memperkuat Persib di ajang Piala Jendral Sudirman. "Manajemen berharap begitu, kalau Tidwan sembuh dia bisa balik lagi, waktu kita meeting pak Glenn (Sugita) yang langsung ngomong, kalau bisa Ridwan sembuh, mudah-mudahan kita bisa lolos pase grup, dan Ridwan bisa kembali," ucap Supardi.
Piala Jenderal Sudirman: Persib Kehilangan Dua Pilar Utamanya
Piala Jenderal Sudirman: Persib Kehilangan Dua Pilar Utamanya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
28 menit yang lalu
Sedang Berlangsung! Link Persik vs PSS Sleman di Liga 1
34 menit yang lalu