Bisnis.com, JAKARTA - Juventus melakukan kejutan di pertandingan Piala Super Italia lawan Lazio di Shanghai, Sabtu (8/8/2015), dengan memasang Kingsley Coman sebagai starter menemani Mario Mandzukic di lini depan.
Masuknya Coman di pertandingan ini merupakan hal yang tidak terduga karena pelatih Juve Massimiliano Allegri diprediksi akan memasang Paulo Dybala menggantikan Alvaro Morata yang cedera.
Coman sendiri merupakan bagian dari skuat Juve musim lalu yang berhasil memboyong dua gelar. Hanya satu gol yang berhasil dibuat oleh mantan pemain Paris Saint Germain ini di musim lalu.
Pelatih Lazio, Stefano Pioli, sendiri tidak melakukan banyak perubahan dalam susunan pemain dengan memakai formasi 4-3-3. Pioli mengandalkan trio Miroslav Klose, Felipe Anderson dan Antonio Candreva untuk membongkar pertahanan lawan yang digalang Andrea Barzagli.
Berikut susunan pemain Juventus Vs Lazio di Piala Super Italia:
Susunan pemain Juventus:
Juventus: Buffon; Barzagli, Bonucci, Caceres; Lichtsteiner, Sturaro, Marchisio, Pogba, Evra; Coman, Mandzukic
Juventus bench: Neto, Rubinho, Isla, Rugani, Parodi, Vitale, Pereyra, Dybala, Zaza, Llorente, Tello
Susunan pemain Lazio:
Lazio: Marchetti; Basta, de Vrij, Gentiletti, Radu; Onazi, Biglia, Cataldi; Candreva, Klose, Felipe Anderson
Lazio bench: Berisha, Guerrieri, Patric, Konko, Mauricio, Hoedt, Morrison, Milinkovic, Oikonomidis, Kishna, Djordjevic, Keita
Hasil Juventus Vs Lazio: Juve Pasang Pemain Kejutan, Lazio Tidak Berubah
Juventus Vs Lazio: Juve Pasang Pemain Kejutan, Lazio Tidak Berubah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
