BISNIS.COM, JAKARTA--Klub Semen Padang melangkah ke babak 8 Besar AFC Cup setelah menumbangkan SHB Da Dang (Vietnam) dengan skor 2-1 di Stadion H Agus Salim, Padang, Selasa (14/5/2013) sore.
Semen Padang, tulis Antara, dengan kekuatan penuh mencoba menekan lawan malah tertinggal lebih dulu lewat gol Merlo Sebastian Gaston di menit 31.
Selanjutnya, Kabau Sirah--julukan Semen Padang--mampu menyamakan kedudukan lewat gol gol penalti Edward Wilson Junior di masa injury time babak pertama dan gol kemenangan lewat kaki Vendry Mofu pada menit-menit akhir babak kedua, dikutip dari situs resmi AFC.
Capaian Semen Padang ini menyamai Arema yang tahun lalu juga sukses menembus babak perempatfinal, juga Persipura yang melakukannya di musim 2010-2011.
Babak perempatfinal akan digelar pada 17 September dan 24 September mendatang dengan format dua leg. Siapa akan bertemu siapa di babak perempatfinal akan dilakukan lewat sistem undian.
PIALA AFC: Hajar Da Dang, Semen Padang ke perempatfinal
BISNIS.COM, JAKARTA--Klub Semen Padang melangkah ke babak 8 Besar AFC Cup setelah menumbangkan SHB Da Dang (Vietnam) dengan skor 2-1 di Stadion H Agus Salim, Padang, Selasa (14/5/2013) sore.Semen Padang, tulis Antara, dengan kekuatan penuh mencoba menekan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Martin Sihombing
Editor : Martin Sihombing
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

25 menit yang lalu
Amazon Kuiper untuk 3T, Satelit Satria Rp8 Triliun Tersingkir?
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
